MASIGNASUKAv102
1413081431726134975

MAKAN CANTIK SAMBIL LIHAT LAUT DI THE BOATSHED HALLET COVE, ADELAIDE - SOUTH AUSTRALIA

MAKAN CANTIK SAMBIL LIHAT LAUT DI THE BOATSHED HALLET COVE, ADELAIDE - SOUTH AUSTRALIA
Add Comments
Minggu, 18 Februari 2024

Kapan lagi bisa makan sambil lihat laut biruuu? Setelah berunding sebelum berangkat, akhirnya aku dan Naya sepakat untuk menghabiskan me-time kami berdua di sebuah restoran yang di pinggir pantai Hallet Cove sana. Dan benar saja, kami bisa menikmati angin sepoi sepoi sembari menyantap kudapan enaaaak dan memandang lautan biru dari lantai dua The Boatshed Hallet Cove.

Walau nggak ada rendang atau ayam geprek di sini, tapi lidahku cukup terpuaskan dengan kudapan ayam bernama KFC Taco dan ngicip ngicip pesanan Naya yaitu prawn pasta. Kami lebih memilih di area outdoor dengan payung pantai besar yang melindungi kami dari teriknya mentari. Hmmm...seseru apa ya makan di sini dan berapa harga makanan yang ditawarkan? Plus pengalaman mendaki bukit di sebelahnya untuk bisa menikmati pemandangan super menakjubkan lautan luas terbentang?

Yuk kita me-time cantik bareng di sini!

Pengalaman eat out di Adelaide lainnya!

Makan Daging dan Nasi Halal di Urumqi, Uyghur Cuisine - Adelaide

ME-TIME DI GOOD SOCIAL CAFE, ADELAIDE CITY. KOPI DAN WRAPNYA ENAK!

Festival Es Krim di Glenelg Beach, South Australia: Segar Banget!


ON THE WAY....



Mata kami sudah sangat dimanjakan sejak perjalanan ke sana. Gimana nggak? Kami bisa melihat lautan biru menggenang berkilatan diterpa sinar mentari di sepanjang perjalanan. Apalagi saat melewati jalan berkelok kelok menuju ke parking lot, dekat dengan restoran yang menjadi destinasi kami. Indah banget, MasyaAllah!

SUASANA CAFE DAN MENU YANG DITAWARKAN



Setelah meminta menu, kami langsung mencari tempat duduk di area outdoor yang langsung mengarah ke pantai Hallet Cove, plus ke sebuah perbukitan indah yang terpampang di sebelah kanan kami. Bahkan, kami berencana untuk mendaki bukit sampai di puncak yang mengarah langsung ke lautan itu setelah kenyang.

Sayangnya, karena memang sedang direnovasi, jadilah kami juga harus puas dengan pemandangan banyak besi besi menjulang dan suara berisik dari mesin mesin. Anyway, kami tetap puas dengan makanan dan kopinya yang enyak!


Yes, setelah melihat menunya, aku memutuskan untuk memesan KFC Taco 🌮  dan Naya memesan prawn 🍝 . Karena porsinya yang besar, jadi kami juga saling membantu untuk menghabiskan. Hehehe.. Nah, tak lupa aku juga memesan kopi Cappuccino as usual. 




Oiya, restoran ini buka untuk breakfast dari jam 8.30 sampai 11.30 dan juga lunch time mulai pukul 12.00 sampai 3 sore. Bahkan, menunya pun beda lho antara beakfast dan lunch.

Menu breakfastnya kayak granola, banana bread, segala macam toasts, omelete,  burger dan lainnya. Sedangkan untuk menu lunch ada berbagai taco, salad, burger, pasta, steak, sandwich dan banyak lainnya.

Harganya juga beragam, bestie. 

Kerennya, kita bisa melihat menunya di website ini, bestie. 

https://boatshedhc.com.au/menu

Sedangkan untuk ngepoin instagramnya, di sini nih @boatshedhc

Pelayanannya pun cepat dan ramah. Jadi, walau saat itu cukup rame tapi kami nggak perlu nunggu terlalu lama. Ditambah dengan ngobrol dan curhat bareng jadi waktu berjalan begitu cepat.

JAM BUKA DAN LOKASI



The Boatshed Hallet Cove ini berlokasi di 1a Heron Way, Hallett Cove South Australia 5158, Australia. Teman teman juga bisa booking via website atau di sini.

(08) 8322 4000 events@boatshedhc.com.au

Restoran ini buka setiap hari mulai jam 8 pagi sampai 5 sore. Tapi, jika cuacanya ekstrim maka bisa juga tutup sewaktu waktu. 



Nah, setelah kenyang, kami memutuskan untuk mencoba mendaki tipis tipis di bukit sebelah kanan kami. Kami bisa meniti jembatan tepat di pinggir tebing, melihat pantai dari atas bukit dan menikmati angin sepoi sepoi dengan sinar mentari yang hangat. Hmm, MasyaAllah. What a life!

Yuk kita mendaki di postingan selanjutnya :)



Meykke Santoso

I'm a passionate teacher, an excited blogger, a newbie traveler and a grateful wife. Nice to see you here! I write for fun. Please, enjoy!

Assalamualaikum wr wb,

Terimakasih sudah mampir ke sini ya... Yuk kita jalin silaturahmi dengan saling meninggalkan jejak di kolom komentar.

Terimakasih .... :)